KEGIATAN DESK EVALUASI PENGARUSUTAMAAN GENDER (PUG) TAHUN 2020 DI KABUPATEN PASURUAN - Kabupaten Pasuruan

KEGIATAN DESK EVALUASI PENGARUSUTAMAAN GENDER (PUG) TAHUN 2020 DI KABUPATEN PASURUAN

869x dibaca    2020-09-30 09:06:21    Administrator

KEGIATAN DESK EVALUASI PENGARUSUTAMAAN GENDER (PUG) TAHUN 2020 DI KABUPATEN PASURUAN

Kegiatan Desk Evaluasi Pengarusutamaan Gender (PUG) di Kabupaten Pasuruan dilaksanakan di Ruang Pertemuan Dinas Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Pasuruan mulai tanggal 21 September 2020 hingga 29 September 2020 dengan menerapkan protokol kesehatan dan tiap harinya hanya mengundang 9 pokja saja.

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh OPD di Kabupaten Pasuruan beserta kecamatan, Lembaga Masyarakat seperti Muslimat Kab, Pasuruan, Fatayat Kabupaten Pasuruan, Muslimat Cab. Bangil, Fatayat Cab. Bangil,'Aisyiyah Kab. Pasuruan, Perguruan Tinggi seperti Universitas Merdeka Pasuruan, Universitas Yudharta Kab. Pasuruan, dan Dunia usaha seperti PT. Tirta Investama, PT, Jatim Autocomp Indonesia.

Mereka semua merupakan Anggota Pokja PUG, dan dari hasil desk evaluasi pug ini adalah terwujudnya singkornisasi program/ kegiatan yang mendukung PPRG/ PUG di masing masing OPD, Lembaga Masyarakat, Perguruan Tinggi dan Dunia Usaha, adanya komitmen bagi anggota Pokja PUG dalam mendukung pengisian format evaluasi PUG serta menyediakan data dukung sehingga terbentuknya koordinasi dalam mempersiapkan Kabupaten Pasuruan menuju Anugrah Parahita Ekapraya dan tetap memperoleh tingkat "Utama" seperti Tahun 2018 kemarin.

Komentar (0)

  1. Belum ada komentar

Tulis Disini